Sunday, November 8, 2015

Enigma.

Enigma.


"When people talk to each other, they never say what they mean. They say something else and you're expected to just know what they mean."

Enigma, sebuah mesin pembuat kode pada masa Perang Dunia II. Kehadirannya bagai pedang bermata dua di dunia. Bagi Axis, ia adalah kurir terbaik dalam soal pesan, keeksisannya dijaga siang dan malam, setiap pesan yang datang akan diperhatikan baik-baik. Ia memegang peranan penting dalam setiap 'langkah' yang diambil oleh Axis disebuah papan catur bernama Dunia.

Namun hal itu tidak berlaku untuk Alliance. Enigma menjadi mesin pembawa bencana yang bertanggung jawab atas matinya ribuan orang tiap hari, gugurnya nyawa para tentara, dan gagalnya pengiriman logistik untuk menahan kehidupan suatu populasi di suatu daerah.




Kode adalah salah satu hal yang keberadaannya paling sensitif, bagiku.

Tak cuma Kode dalam bentuk harfiah yang dituliskan pada selembar kertas untuk dipecahkan, Kode adalah penyimpan rahasia terbaik yang ia sembunyikan dalam berbagai bentuk didunia ini. Karena sebenarnya, pernyataan yang tersurat bukanlah hal yang paling menyatakan, tapi pernyataan yang tersirat yang akan membuat kita jauh lebih sadar dan paham.

Agak berat ya, iya. Emang--,

Jadi sampe mana tadi ? Oiya. Bagiku, banyak cara Tuhan menyampaikan hal positif yang berguna untuk kehidupan kita dikemudian hari, gak cuman dalam bentuk yang mudah ditafsirkan, bahkan sebuah apel yang jatuh dari pohonnya dapat menjadi sebuah penemuan yang luar biasa penting.



Tiap kode yang datang ke kehidupan kita sama seperti sebuah puzzle. Aku lebih suka menganggapnya sebagai permainan, lalu aku mengucapkan selamat datang kepada diriku sendiri atas kedatanganku kedalam sebuah game yang tidak mempunyai tombol restart maupun undo. Semua yang kulakukan menuju kepada satu jalur yang sama, jalur kebenaran. Dimana satu jalur menyampaikan kebenaran dan kebaikan dengan tersurat, sementara jalur lainnya menyiratkan kebaikan dan kebenaran yang ia miliki.

Kalau boleh jujur, ada sedikit keraguan dalam diriku kala memutuskan untuk menulis tentang pesannya. Karena, aku sendiri yakin ada pesan yang sedang tersampaikan dalam sebuah penyampaian pesan, aku luar biasa kagum dengan bagaimana tiap orang berhasil mendapatkan pesan yang tersampaikan pada dirinya masing-masing, entah ia sadar atau tidak.

Bahkan dalam kalimat yang sedang kalian baca inipun, ada sebuah pesan sederhana yang tersampaikan dengan tersirat.

Ketika kalian tahu pesan apa itu, perasaan penasaran yang kalian miliki akan pecah sedemikian rupa, setelah menjadi sebesar balon udara dengan menggebu-gebu. Dan aku pribadi, lebih menyukai pesan yang seperti itu dibanding sebuah pesan dengan kode yang digembar-gemborkan dimana-mana. Sisi magis dan kemisteriusan yang dimilikinya jauh lebih besar.


Tapi, meskipun aku telah memecahkan ratusan tanda tanya yang terngiang di kepalaku. Masih ada ribuan tanda tanya lain yang mengalir dari dirimu saat ku melihat kedua bola matamu yang membuatku membeku ditempat.


Karena misterimu adalah rahasia terdalam yang sangat ingin kutahu, sama seperti bulan yang bertanya-tanya apa saja rahasia dibalik cantiknya pemandangan malam yang dihiasi bintang-bintang. Aku akan menanti hingga seribu tahun, untuk mengetahui jawabannya.

Butuh waktu untukku meretas dan memecahkan tiap kode dan pesan yang tersirat darimu, dan dari semua kejadian yang telah dituliskan Tuhan, karena pemahamanku bukanlah pemahaman tingkat tinggi yang dimiliki mereka, aku mempunyai beberapa sudut.

Salah satu yang menjadi masalah lain dalam pemecahannya, adalah bagaimana hati dan logika bersilang. Mereka saling bertolak belakang, menunjukkan punggung satu sama lain, dan susah untuk bersatu.

Tapi sesulit apapun kode yang dikirimkan Tuhan untuk dipecahkan, Ia akan selalu mengirimkan cara lain agar kita mendapat dan mengerti apa maksud dibaliknya itu. Entah bagaimana mekanismenya, tapi pesan itu akan datang ke kita, dengan, atau tanpa sepengetahuan kita.

Sama seperti Enigma. Iya. Mungkin kalau aku mendeskripsikannya, postingan ini bakal 10 paragraf lagi, tapi enggak. Enigma adalah salah satu mesin yang membuat kode terbaik, untuk Axis, namun berhasil dipecahkan oleh para Alliance dengan MK Ultra.

Pesan yang tersirat dan tersurat itu disebut Hikmah. Dan menurutku, tidak ada kode yang tak perpecahkan, dan tidak ada pesan yang tak tersampaikan.

1 comment: